Cegah Wabah DBD, TNI Bersama Lintas Sektor dan Pemdes Puncu Gelar Kerja Bakti Bersih - Bersih
.jpg)
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Anggota Koramil 0809/21 Puncu Kodim Kediri bersama Lintas Sektor dan Pemerintah Desa menggelar karya bakti pembersihan saluran air di wilayah Desa Puncu Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Jumat (12/1/2024).
Kerja bakti bersih - bersih lingkungan ini dilakukan dalam rangka memasuki musim penghujan yang rawan dan dikhawatirkan terjadinya berbagai wabah penyakit, seperti halnya wabah penyakit Demam Berdarah Dingue (DBD) yang kini mulai menyerang warga di wilayah Kabupaten Kediri.
Tidak hanya di saluran air dan lingkungan rumah warga, namun kegiatan kerja bakti juga menyasar pada halaman rumah ibadah yakni di sekitar Masjid Al Manar dan di perempatan jalan desa Puncu.
Kegiatan kerja bakti yang dilakukan bersama lintas sektor oni pun mendapat respon positif dari Danramil 0809/21 Puncu Kapten Arm. Bangun Budi Adi, menurutnya kebersihan lingkungan harus terjaga mengingat saat ini masuk musim penghujan.
Kalau lingkungan bersih, tentunya wabah penyakit tidak mudah berkembang, "katanya.
Danramil juga menyebut,"Kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan ini rutin dilakukan oleh satuan jajaran TNI, Atas inisiasi pimpinan TNI AD, Pangdam, Korem hingga Kodim.
"Ditingkat Kodim, Koramil bahkan sampai di desa dilakukan oleh para Babinsa dengan mengajak warga melakukan pembersihan lingkungan untuk menghindari banjir dan wabah penyakit," Jelasnya.
Meski dampak kegiatan ini tidak serta merta mampu mencegah terjadinya bencana, namun ia yakin bila dilakukan secara rutin dan berkelanjutan dapat membawa manfaat yang baik,"tandasnya.(Hariono)
Posting Komentar