Danramil 0809/15 Kandangan bersama Forpimcam Bekali Satlinmas Desa Jerukwangi Untuk Berkolaborasi Amankan Pemilu 2024
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Komandan Koramil 0809/15 Kandangan Kodim Kediri Kapten Czi Roberto Hutabarat bersama Camat Kandangan bapak Nur Said SE dan Kapolsek Kandangan AKP Wahyu Hariyadi memberikan pembekalan Peningkatan Kapasitas bagi Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) di Desa Jerukwangi Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. Senin (12/2/2024).
Satlitmas adalah warga masyarakat yang disiapkan dan dibekali pengetahuan serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana dan lain - lain termasuk dalam membantu aparat terkait dalam pengamanan pemilu.
Danramil 0809/15 Kandangan Kapten Czi Roberto Hutabarat mengatakan bahwa peningkatan kapasitas bagi Linmas ini dilakukan dalam rangka kesiapan menghadapi pengamanan Pemilu. Dalam Pemilu tahun 2024 ini Linmas akan bertugas membantu pengamanan.
“Untuk meningkatkan kemampuan dan ketrampilan di lapangan ,maka anggota Linmas sebelum pengamanan Pemilu 2024 kita berikan pelatihan,” jelasnya.
“Kita bersama Forpimcam akan memaksimalkan dalam memberikan pembekalan terhadap Linmas. “Harapannya bisa meningkatkan kemampuan Linmas saat pelaksanaan Pemilu serentak yang tinggal beberapa hari ini,”Pungkas Kapten Czi Roberto Hutabarat.(Hariono)
Posting Komentar