TNI bersama Petani di Wilayah Puncu Panen Jagung Seluas 7 Hektar
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Anggota Koramil 0809/21 Puncu Kodim Kediri dengan dipimpin Danramil Kapten Arm. Bangun Budi Adi melaksanakan panen jagung bibit bersama Kelompok Tani Budi Daya Jaya bertempat di lahan seluas 7 hektar Desa Satak Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Sabtu (30/3/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 0809/21 Puncu Kapten Arm Bangun Budi Adi beserta Anggota,Ketua KTH Budi Daya Jaya Satak Bapak Eko Cahyono dan 20 Anggota.
Dandim 0809/Kediri Letkol Inf. Aris Setiawan SH saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa lahan ini merupakan program TNI AD untuk mewujudkan ketahanan pangan di wilayah teritorialnya.
"Kegiatan panen jagung di wilayah Koramil 0809/21 Puncu ini merupakan program ketahanan pangan kita, program ini dibuat sebagai contoh bagi masyarakat dengan harapan dapat dilaksanakan dengan cara membuka kebun dan mengembangkannya. Langkah seperti ini akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat", jelas Letkol Inf. Aris Setiawan.
Lebih lanjut Dandim mengatakan,”Panen raya jagung ini diharapkan dapat memberikan motivasi kepada masyarakat untuk menekuni bidang pertanian agar dapat meningkatkan perekonomiannya serta menguatkan ketahanan pangan di wilayah.
Kegiatan Hanpangan seperti ini telah dikembangkan di setiap koramil jajaran dengan memanfaatkan lahan kosong.
Selain itu ,panen raya ini merupakan wujud nyata peran TNI khususnya TNI AD, untuk masyarakat dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayah," tutup Dandim 0809/Kediri.
Sementara itu,Danramil 0809/21 Puncu Kapten Arm. Bangun Budi Adi juga mengatakan,”Harapan kedepan, kegiatan Hanpangan ini tidak berhenti setelah panen tetapi akan berlanjut terus dan terjalin kerjasama antara kelompok tani dan masyarakat yang ada di wilayah binaan khususnya di Kecamatan Puncu,”Pungkas Kapten Arm. Bangun Budi Adi disela - sela panen jagung.(Hariono)
Posting Komentar