Koptu Abdul Hamid Anggota Koramil 0819/15 Winongan dan Keluarga Santuni Anak Yatim Piatu serta Para Janda
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam semangat kepedulian dan kebaikan, Koptu Abdul Hamid Anggota Koramil 0819/15 Winongan dan juga sebagai pengusaha meubeler bersama keluarganya telah menyelenggarakan acara santunan untuk anak yatim piatu dan para janda. Acara yang berlangsung hangat dan penuh keceriaan tersebut diselenggarakan di rumah Abdul Hamid di Dusun Bicakan Desa Mendalan Kecamatan Winongan Kabupaten Pasuruan, Selasa (9/4/24).
Dalam acara tersebut, Koptu Abdul Hamid dan keluarga memberikan bantuan berupa ampau kepada ± 140 anak yatim piatu dan para janda yang hadir. Pemberian bantuan tersebut bertujuan untuk membantu meringankan beban mereka.
Koptu Abdul Hamid yang didampingi Ny. Endang Abdul Hamid menyatakan, "Kami merasa senang dan bersyukur bisa berbagi rezeki dengan sesama, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat memberikan sedikit kebahagiaan dan membantu meringankan beban mereka."tutur Abdul Hamid.
Para penerima santunan juga merasa sangat berterima kasih atas kebaikan dan perhatian yang diberikan oleh Koptu Abdul Hamid dan keluarganya. Mereka berharap agar kebaikan tersebut dapat menjadi inspirasi bagi orang lain untuk juga melakukan hal yang serupa dalam membantu sesama.
( Krm )
Posting Komentar