Babinsa dan Bhabinkamtibmas di Kelurahan Bawang Kecamatan Pesantren Dampingi Penanganan Kesehatan Penderita ODGJ
KEDIRI KOTA, LINTASDAERAHNEWS.COM - Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0809/02 Pesantren Kodim Kediri Sertu Mulyono bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Musyadad mendampingi tim Nakes UPTD Puskesmas Ngletih dalam melaksanakan penanganan dan pemberian injeksi kepada Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), di Lingkungan Centong RT 02 RW 06 Kelurahan Kecamatan Pesantren Kota Kediri. Rabu (26/6/2024)0
Dalam pendampingan tersebut, Babinsa Sertu Mulyono mengatakan," bahwa turut sertanya dalam tindakan pendampingan pengobatan kesehatan bagi penderita ODGJ salah satu warga kelurahan Bawang , sebagai wujud pelayanan TNI kepada masyarakat. “Ini merupakan salah satu wujud pelayanan kami sebagai anggota TNI kepada masyarakat, sehingga kedekatan dan kebersamaan antara TNI dengan masyarakat dapat terjalin lebih erat”, ujar Babinsa.
Selain itu, dikatakan Sertu Mulyono bahwa dalam melaksanakan tugas pokok pembinaan wilayah, Babinsa bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas serta Aparatur Desa yang lain, guna menjaga dan menyelesaikan berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, salah satunya di bidang kesehatan.
"Guna menunjang percepatan penyembuhan penderita ODGJ, peran aktif masyarakat khususnya keluarga dan lingkungan sekitar sangatlah diharapkan, sehingga upaya pengobatan yang dilakukan dapat berjalan dengan baik dan lancar," sambungnya.
Sementara itu, Tim UPTD Puskesmas Ngletih bapak Memed mengungkapkan, bahwa penderita ODGJ secara fisik sehat tetapi kejiwaannya terganggu, sehingga memerlukan penanganan yang komunikatif, kompleks dan berkesinambungan.(Hariono)
Posting Komentar