TNI
Babinsa Undisan Hadiri Kegiatan Rapat Dalam Rangka pengamanan Pemilukada Serentak Di Desa Undisan
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Desa Undisan Koramil 03/Tembuku Kodim 1626/Serda I Nyoman Suganda menghadiri kegiatan rapat dalam rangka pengamanan pemilukada serentak Tahun 2024 bertempat di Kantor Desa Undisan Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli. jumat (22/11/24)
Turut hadir dalam kegiatan tersebut
Perbekel Desa Undisan I Kt Suardika yasa, Ketua PPS I.putu Wiriawan, Ketua Sekretariat INym Sumawinata, Babinsa Desa Undisan Serda I.Nym Suganda, Bhabinkamtibmas Desa Undisan, Aipda I Nym Sugiantara, Kadus Sedesa Undisan, Limas Sedesa Undisan
Adapun hasil rapat tersebut disepakati bahwa pembagian tugas yang akan di laksanakan oleh limas sedesa undisan dalam hal pengamanan baik itu logistik pemilu maupun pada saat hari pemilihannya.
Tugas tersebut di bagi menjadi dua bagian diantaranya tugas Untuk menjaga Logistik pemilu sebayak 19 orang yang di tempatkan di TK Pelita Undisan dan tugas untuk menjaga TPS sebayak 12 orang.
Babinsa mengatakan Kami selaku aparat kewilayahan dalam hal ini Babinsa akan selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan Pemerintah Desa Undisan dalam menjalankan tugas untuk meningkatkan keharmonisan yang menunjang tugas Pokok dan selalu mendukung serta berpartisipasi aktif dalam menyambut pelaksanaan Pemilukada serentak demi meningkatkan keamanan wilayah desa undisan
”Dengan adanya kegiatan ini semoga hubungan dan kerjasama akan terjalin lebih baik sehingga dapat memberikan pengamanan yang maksimal pada saat Pemilukada serentak nantinya"ujarnya
Secara terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P. mengatakan koordinasi sangat sangat diperlukan dalam rangka mewujudkan kesiapsiagaan dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif jelang pesta demokrasi Pemilu 2024.
"Selaku aparat kewilayahan kami akan tetap bersinergi dengan pemerintah Desa dan seluruh perangkatnya maupun penyelenggara pemilu untuk menciptakan situasi yang kondusif dan menjunjung tinggi netralitas untuk pemilu damai"ujar Dandim
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar