KH. Dumaeri Nalim Hadiri Rakor DP MUI Kabupaten Pasuruan dan Kecamatan se-Kabupaten Pasuruan
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||KH. Dumaeri Nalim, tokoh ulama yang dihormati di Kabupaten Pasuruan, menghadiri rapat koordinasi Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pasuruan beserta MUI dari seluruh kecamatan se-Kabupaten Pasuruan, Sabtu (9/11/24).
Acara tersebut di laksanakan di Palm Resto Kota Pasuruan dan dihadiri oleh para ulama, pimpinan MUI kecamatan, dan tokoh masyarakat tersebut berlangsung dengan penuh antusias dan semangat kebersamaan.
Dalam rapat koordinasi ini, KH. Dumaeri Nalim menyampaikan pentingnya peran MUI dalam menjaga keutuhan umat dan mengawal nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat. Beliau menekankan bahwa MUI sebagai lembaga yang menaungi ulama' diharapkan mampu menjadi wadah pemersatu dan pemandu umat Islam dalam menghadapi berbagai tantangan zaman.
KH. Dumaeri juga memberikan arahan terkait isu-isu yang tengah berkembang di masyarakat, baik yang bersifat lokal maupun nasional. Salah satu pesan utama beliau adalah agar para pengurus MUI di setiap tingkatan mampu menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, senantiasa membina umat, dan menumbuhkan kesadaran keagamaan yang kuat.
“Rapat koordinasi seperti ini penting sebagai wadah konsolidasi bagi para ulama dan pengurus MUI. Ini saatnya kita memperkuat tali silaturahmi dan komitmen bersama untuk menjaga dan membimbing umat di Kabupaten Pasuruan,” ujar KH. Dumaeri.
Acara ini diakhiri dengan diskusi bersama dan penyampaian aspirasi dari masing-masing kecamatan. Seluruh peserta rapat bersepakat untuk terus meningkatkan sinergi dan koordinasi guna menjalankan program-program MUI yang lebih bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Pasuruan.
( Krm )
Posting Komentar