TNI
Peran Babinsa Koramil 03/Tembuku Dalam Pilkada 2024, Amankan Pemungutan Suara di Wilayah Binaan
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Peran aktif Babinsa di wilayah binaan agar pilkada serentak di wilayah binaan dapat berjalan aman dan sukses Seluruh Babinsa jajaran Koramil 03/Tembuku Kodim 1626/Bangli melaksanakan pengamanan di Tempat Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Desa binaan Sekecamatan Tembuku Kabupaten Bangli. Rabu (27/11/24)
Pada kegiatan pengamanan tersebut Babinsa Jajaran koramil 03/Tembuku melaksanakan melaksanakan edukasi kepada masyarakat agar pelaksanaan pilkada dapat berjalan tertib dan aman serta TNI tetap menjunjung tinggi netralitas.
Saat di temui Danramil 1626-03/Tembuku Kapten Cke I Komang Gita menyampaikan bahwa para personil Babinsa ditempatkan di semua TPS untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama proses pemungutan suara berlangsung dan siap menghadapi segala potensi gangguan yang mungkin terjadi.
"Selain itu Babinsa juga bertugas untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan menggunakan hak pilihnya. Mereka siap memberikan bantuan dan perlindungan kepada pemilih yang membutuhkan selama proses pemilihan berlangsung" Tambahnya
Di tempat terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P. menegaskan pentingnya menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas pengamanan TPS serta para personil tetap waspada terhadap potensi ancaman keamanan dan mengutamakan keselamatan diri sendiri serta masyarakat.
"Dengan adanya kehadiran para personil TNI maupun dari pihak kepolisian serta Linmas diharapkan proses pemilihan umum berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, sehingga masyarakat dapat menyalurkan hak suaranya dengan tenang dan nyaman" Ungkap Dandim
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar