Polri
Kapolsek Winongan Berikan Bantuan kepada Warga Dusun Gambiran YangTerdampak Banjir
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak banjir di wilayah Winongan, Kapolsek Winongan AKP Rudi Santosa, S.H, M.H bersama jajarannya menyalurkan bantuan berupa selimut dan mukena di Dusun Gambiran Desa Bandaran Kecamatan Winongan Kabupaten Pasuruan, Minggu (15/12).
Bantuan ini diberikan kepada warga yang saat ini masih terdampak akibat banjir yang melanda sejumlah desa di wilayah tersebut.
Kapolsek Winongan, AKP Rudi Santosa, menyampaikan bahwa bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat, khususnya dalam memenuhi kebutuhan dasar selama berada dalam kesusahan akibat bencana alam. "Kami memahami bahwa situasi ini sangat sulit bagi warga. Oleh karena itu, kami berupaya memberikan bantuan yang dapat langsung digunakan, seperti selimut untuk menghangatkan tubuh dan mukena untuk mendukung ibadah warga yang tetap ingin menjalankan kewajibannya," ujar Kapolsek.
Selain menyerahkan bantuan, Kapolsek dan tim juga memberikan semangat kepada para warga serta memastikan bahwa kebutuhan dan keamanan mereka tetap terjaga. Warga yang menerima bantuan mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh jajaran Polsek Winongan.
Banjir yang melanda kawasan Winongan ini diakibatkan oleh tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir, sehingga menyebabkan meluapnya Sungai Beji maupun Sungai Winongan. Saat ini, tim gabungan dari berbagai pihak, termasuk polisi, TNI, dan relawan, terus bekerja sama untuk memantau keadaan warga dan mendistribusikan bantuan ke wilayah terdampak.
Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi banjir susulan dan segera melaporkan jika membutuhkan bantuan lebih lanjut. "Kami akan terus berupaya membantu dan mendukung masyarakat hingga situasi kembali normal," pungkasnya.
Langkah cepat dan tanggap dari Kapolsek Winongan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk turut membantu warga yang membutuhkan di tengah bencana banjir ini.
( Krm )
Via
Polri
Posting Komentar