TNI
Koramil 0823-06 Kendit Bersama Stakeholder Gerak Cepat Bersihkan Lumpur dan Sampah Akibat Banjir Bandang
Situbondo, Lintasdaerahnews. com ~ ||Koramil 0823-06 Kendit bersama stakeholder terkait bergerak cepat melaksanakan karya bakti membersihkan lumpur dan sampah akibat banjir bandang yang melanda Dusun Kendit Barat, Desa Kendit, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 0823-06 Kendit, Kapten Arh Margoto.
Banjir bandang tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Desa Rajekwesi dan Desa Tambak Ukir pada Selasa, 24 Desember 2024, sekitar pukul 11.30 WIB. Intensitas hujan yang tinggi menyebabkan luapan air sungai mengalir deras ke wilayah Kecamatan Kendit, mengakibatkan material lumpur dan sampah terbawa ke permukiman warga.
Untuk mempercepat proses pembersihan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Situbondo turut mengerahkan alat berat berupa ekskavator dan buldoser.
Kegiatan karya bakti ini melibatkan personel Koramil 0823-06 Kendit bersama berbagai instansi, di antaranya Kecamatan Kendit, Polsek Kendit, Pos TNI AL Panarukan, Brimob Situbondo, PUPR, BPBD Situbondo, Tagana Dinsos Kabupaten Situbondo, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), PMI, Satgas Bencana Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Situbondo, serta Pramuka.
Danramil Kapten Arh Margoto menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam aksi tanggap bencana ini. "Karya bakti ini merupakan wujud sinergi kita bersama dalam membantu masyarakat terdampak banjir bandang. Semoga upaya ini dapat meringankan beban warga dan mengembalikan situasi ke kondisi normal secepat mungkin," ujarnya.
Selain membersihkan lumpur dan sampah, tim juga membantu mendistribusikan bantuan logistik kepada warga terdampak dan memberikan dukungan moral untuk memulihkan semangat masyarakat setempat.
Dengan kolaborasi yang solid antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan berbagai elemen masyarakat, diharapkan dampak dari bencana ini dapat segera teratasi, serta warga dapat kembali beraktivitas dengan aman dan nyaman.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar