TNI
Danramil 0819/26 Tosari Pimpin Upacara Bendera di SMAN 1 Tosari
Pasuruan, Lintasdaerahnews. com ~ ||Komandan Koramil (Danramil) 0819/26 Tosari, Lettu Inf Nurkholiq, bertindak sebagai pembina upacara dalam upacara bendera yang digelar di halaman SMAN 1 Tosari Kecamatan Tosari Kabupaten Pasuruan, Senin (24/2/25).
Upacara yang diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah berlangsung khidmat. Dalam amanatnya, Danramil menekankan pentingnya kedisiplinan, wawasan kebangsaan, serta semangat bela negara bagi generasi muda.
"Sebagai pelajar, kalian adalah harapan bangsa. Jadilah generasi yang berkarakter, memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi, dan selalu disiplin dalam setiap aspek kehidupan," ujar Danramil di hadapan para peserta upacara.
Selain itu, beliau juga mengingatkan siswa untuk menjauhi kenakalan remaja, seperti penyalahgunaan narkoba dan pergaulan bebas, yang dapat merusak masa depan mereka.
Kepala SMAN 1 Tosari, Drs. H. Putut Suhendro, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Danramil sebagai pembina upacara. "Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk membentuk karakter siswa yang lebih baik," katanya.
Upacara bendera ini menjadi momen penting dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan kedisiplinan di kalangan pelajar, sebagai bagian dari upaya membangun generasi yang unggul dan berintegritas.
( Krm )
Via
TNI
Posting Komentar