TNI
Sinergi Babinsa Koramil 0823/01 Kota dan Warga Gotong Royong Bersihkan TPU
SITUBONDO, Lintasdaerahnews . com ~ ||Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan, Babinsa Koramil 0823-01/Kota Serda Joko dan Serda Reza bersama masyarakat setempat melaksanakan kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di lingkungan Karangasem, RT 04 RW 03, Kecamatan Kota, Kabupaten Situbondo. Selasa 11/02/2025
Kegiatan yang berlangsung penuh semangat ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan pemakaman yang bersih, rapi, dan nyaman bagi para peziarah. Selain itu, kerja bakti ini juga menjadi wujud nyata sinergi antara Babinsa dan masyarakat dalam menjaga kebersihan fasilitas umum.
Serda Joko menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membantu masyarakat serta mempererat hubungan antara TNI dan warga.
"Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan gotong royong seperti ini, tidak hanya lingkungan yang bersih, tetapi juga semakin mempererat silaturahmi antara Babinsa Koramil 0823/01 Kota dan masyarakat," ujarnya.
Warga setempat pun menyambut baik dan antusias terhadap kegiatan ini. Mereka berharap kerja sama seperti ini dapat terus berlanjut guna menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan asri.
Dengan adanya kegiatan gotong royong ini, diharapkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan semakin meningkat, sehingga TPU Karangasem tetap terawat dan nyaman bagi para peziarah.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar