Anggota Koramil 0809/19 Pagu Dampingi Distribusi Program Makan Bergizi Gratis
KEDIRI, LINTASDAERAHNEWS.COM - Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi pada anak - anak, Babinsa Koramil 0809/19 Pagu Kodim Kediri Serka Yuda melakukan pendampingan terhadap pendistribusian program makan bergizi gratis bagi siswa - siswi TK,SD ,SMP sederajat dan SLB yang berada di wilayah Desa Bongsongan Kecamatan Kayenkidul Kabupaten Kediri. Kamis (20/3/2025).
Pembagian makan bergizi gratis yang di berikan kepada siswa meliputi berbagai makanan bergizi sehingga anak - anak tetap mendapatkan asupan gizi yang seimbang . Tercatat ada sekitar 3.180 siswa diwilayah Kayenkidul hari ini menerima program makan bergizi gratis. Adapun menu makanan bergizi yang di peroleh diantaranya adalah buah Kurma, buah apel manalagi, sereal, telur puyuh rebus dan susu.
Pendampingan dilakukan oleh Babinsa untuk memastikan bahwa seluruh proses distribusi berjalan lancar dan sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.
Serka Yuda menyampaikan dengan adanya program makan bergizi gratis sangat bermanfaat bagi anak - anak untuk membantu meningkatkan kualitas gizi para siswa dalam mendukung kegiatan belajar mereka ,"ucapnya.
Di harapkan dengan pembagian makan bergizi gratis dapat meningkatkan kecerdasan dan kesehatan siswa tambah Babinsa.
Sementara, pihak guru masing - masing menyambut baik dan mengapresiasi keterlibatan Babinsa dalam pemantauan pendistribusian makan bergizi gratis secara langsung, selain itu juga untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat," ujarnya.
"Semoga dengan adanya pendampingan yang di lakukan oleh Babinsa akan Pendistribusian makan bergizi gratis tersebut Sinergitas TNI dengan pemerintah maupun masyarakat tetap selalu terjaga dengan baik.(Hariono)
Posting Komentar