TNI
Babinsa Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektor Puskesmas Kintamani IV
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Anggota Koramil 1626-04/Kintamani, Serka I Nengah Koding hadiri kegiatan lokakarya mini (rapat lintas sektor. UPT Puskesmas Kintamani IV) triwulan pertama (1) tahun ruang pertemuan UPT Puskesmas Kintamani lV Desa Kedisan Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Selasa (18/03/25).
Serka I Nengah Koding mengatakan berlangsungnya kegiatan Lokakarya Mini tersebut, bertujuan untuk menginformasikan program kesehatan yang telah maupun yang akan dilaksanakan oleh UPT Puskesmas Kintamani IV kepada berbagai pihak dengan harapan dapat mensinkronkan dan mengintegrasikan pelaksanaan program kesehatan dengan pelaksanaan program di lintas sektor.
Tujuan kegiatan ini untuk menginformasikan program kesehatan yang telah maupun yang akan dilaksanakan oleh UPT Puskesmas dengan pelaksanaan program di lintas sektor.
Adapun giat Lokakarya Mini Lintas Sektor Puskesmas Kintamani IV dihadiri oleh Camat Kintamani Diwakili Kasi Pem. (Ketut Jaksa .S.H), Dinas kesehatan diwakili (I Nyoman Sudarma), Kepala UPT Puskesmas Kintamani IV (dr Ida Bagus Putra suriadi), Danramil 1626-04/Kintamani, diwakili Babinsa Kedisan(serka I Nengah Koding), Kapolsek Kintamani diwakili Babinkamtibmas Kedisan ( Aipda Gusti Ketut Alit), PLKB di wilayah kerja Puskesmas Kintamani IV sebanyak 6 orang, Bidan Desa di wilayah kerja Puskesmas Kintamani lV, Perbekel di wilayah kerja Puskesmas Kintamani lV yg diwakili staf Desa dan Kepala Dusun di wilayah kerja Puskesmas Kintamani lV.
Lebih lanjut, Puskesmas memiliki peran penting sebagai media pelayanan kesehatan masyarakat, untuk itu perlu adanya sinergi yang baik antara Puskesmas dengan segenap elemen. Hal ini bisa dilakukan dengan melakukan berbagai kerjasama untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warga masyarakat.
Dalam acara Lokakarya Mini Tribulanan pertama UPT Puskesmas Kintamani lV kali ini, ada beberapa program kesehatan yang belum mengalami progres capaian hasil yang diharapkan dalam Triwulan pertama, meliputi, Penurunan AKI dan AKB, Stunting, Long covid, Rabies,Tubercolosis, PTM, Transpormasi bidang kesehatan.
Dari 7 program bidang kesehatan yang sudah dilaksanakan oleh UPT Puskesmas Kintamani lV dan belum mencapai hasil yang optimal sehingga perlu peran serta lintas sektor dalam mendukung upaya pelaksanaan program tersebut sehingga derajat kesehatan masyarakat dapat meningkat guna mewujudkan masyarakat sehat dan kuat untuk mendukung SDM pertahanan yang handal.
Seluruh rangkaian kegiatan Lokakarya Mini Tribulanan tahun 2025 Lintas Sektor Puskesmas Kintamani IV berjalan dengan aman, tertib dan lancar.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar