TNI
Danramil 03/Tembuku Hadiri Upacara Diksa Pariksa Di Banjar Sama Undisan Desa Jehem
Bangli, Lintasdaerahnews . com ~ || di Bertempat di kediaman Ida Bhawati I Made Kusmawan Banjar Sama Undisan Desa Jehem Kecamatan Tembuku Kabupaten Bangli Danramil 1626-03/Tembuku Kodim 1626/Bangli Kapten Cke I Komang Gita menghadiri undangan upacara Diksa Pariksa ida Bhawati I Made Kusmawan bersama Ida Bhawati istri Ni Kadek Noviani. Sabtu (22/03/25)
Diksa Pariksa adalah rangkaian upacara padiksan yang bertujuan untuk mengecek kesiapan dan calon diksa secara administratif.
upacara Pediksan merupakan penyucian diri untuk mendapatkan ilmu pengetahuan sehingga menjadi Sulinggih yang Sidhi dan mampu sidha atau Berhasil menjadi panutan untuk umat
Turut hadir dalam kegiatan antara lain Ketua PHDI Kab. Bangli Drs I Nyoman Sukra beserta tim Diksa Pariksa, Kementerian Agama Kab. Bangli, MDA Kab. Bangli, Muspika Tembuku, Perbekel Desa Jehem, bendesa adat Sama Undisan, pinandita, warga mahagotra pasek sapta rsi, serta undangan lainnya jumlah yang hadir sekitar 70 orang
Danramil Kapten Cke I Komang Gita mengatakan Kehadiran kami sebagai aparat kewilayahan memiliki tanggungjawab untuk mendampingi dan memastikan keamanan dalam setiap kegiatan masyarakat, termasuk upacara diksa pariksa seperti ini, kehadiran kami juga sebagai wujud sinergi antara TNI dan masyarakat.
"Hadirnya TNI dalam kegiatan keagamaan seperti ini merupakan salah satu bukti nyata peran TNI dalam menjaga stabilitas keamanan dan keharmonisan sosial dengan dukungan berbagai pihak sehingga tradisi adat dan budaya masyarakat dapat terus terpelihara" ujarnya
Di tempat terpisah Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P. mengatakan kehadiran anggotanya dalam kegiatan upacara keagamaan di wilayah binaan merupakan wujud kedekatannya dengan masyakat guna memantapkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat. Ungkap Dandim
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar