Polri
Demi Keamanan Pemudik Jelang Lebaran, Polsek Winongan Lakukan Himbauan dan Pemasangan Pamflet Presisi Hotline Mudik Polri "110"
Pasuruan, Lintasdaerahnews. com ~ ||Menjelang arus mudik Lebaran, Polsek Winongan terus berupaya meningkatkan keamanan dan keselamatan para pemudik dengan melakukan himbauan serta pemasangan pamflet Presisi Hotline Mudik Polri “110” di berbagai titik strategis. Sabtu (15/3/25).
Kapolsek Winongan, AKP Rudi Santosa, S.H, M.H, mengatakan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat yang melakukan perjalanan mudik.
“Kami ingin memastikan para pemudik merasa aman dan tahu harus menghubungi siapa jika terjadi keadaan darurat. Hotline 110 dapat diakses 24 jam untuk melaporkan kejadian seperti kecelakaan, tindak kriminal, atau situasi mencurigakan lainnya,” ujar Kapolsek.
Pemasangan pamflet dilakukan di area publik seperti kaca mobil, pusat perbelanjaan, dan titik-titik rawan kecelakaan di sepanjang jalur mudik. Selain itu, anggota kepolisian juga melakukan patroli rutin dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kewaspadaan selama perjalanan.
Masyarakat yang akan mudik diimbau untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, tidak membawa barang berlebihan, serta memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum melakukan perjalanan.
Dengan adanya layanan darurat 110, diharapkan pemudik bisa lebih tenang dan segera mendapatkan bantuan jika mengalami kendala di perjalanan. Kepolisian juga mengajak masyarakat untuk segera melapor jika menemukan potensi gangguan keamanan selama mudik.
Polsek Winongan berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan para pemudik agar bisa merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga dengan penuh kebahagiaan.
( Krm )
Via
Polri
Posting Komentar