TNI
Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0823/03 Kapongan Dampingi Petani Panen Padi
Situbondo, Lintasdaerahnews . com ~ ||Sebagai bentuk kepedulian terhadap sektor pertanian dan mensukseskan program ketahanan pangan, Babinsa Koramil 0823/03 Kapongan Koptu Ismail turut serta mendampingi petani dalam proses panen padi di wilayah binaannya. Kehadirannya di tengah-tengah petani tidak hanya memberikan dukungan moral, tetapi juga memastikan kelancaran panen serta pendistribusian hasil pertanian.
Panen yang dilakukan di lahan seluas 1 hektare ini menghasilkan sekitar 3 ton gabah. Setelah dipanen, gabah tersebut langsung dikirim ke selep Kekeng yang berada di Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo, untuk proses penggilingan lebih lanjut.
Koptu Ismail menuturkan bahwa pendampingan ini bertujuan untuk memberikan motivasi dan semangat kepada petani agar terus meningkatkan produktivitas pertanian. "Kami berharap dengan adanya pendampingan ini, para petani semakin bersemangat dalam bercocok tanam dan hasil panennya semakin meningkat," ujarnya.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya TNI dalam mendukung ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah Kabupaten Situbondo. Dengan adanya sinergi antara petani dan Babinsa, diharapkan sektor pertanian semakin berkembang dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar