Polri
Kapolsek Winongan Hadiri Musdessus Pembentukan Pengurus Koperasi Desa Winongan Lor
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Sebagai bentuk dukungan terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat, Kapolsek Winongan menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) Khusus yang digelar di Balai Desa Winongan Lor, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Senin (21/4/25).
Musdes ini diselenggarakan untuk membentuk pengurus koperasi desa yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan warga melalui pengelolaan usaha bersama.
Hadir dalam acara tersebut Camat Winongan M. Ganis Subintang, Kapolsek Winongan AKP Nanang Abidin, SH, Kepala Desa Winongan Lor Eko Supriyanto, MT beserta perangkat desa, Pendamping Desa Solihuddin, Babinsa, perwakilan BPD, tokoh masyarakat, serta sejumlah warga. Kehadiran Kapolsek Winongan menjadi wujud sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam mendukung pembangunan ekonomi di tingkat desa.
Dalam sambutannya, Kapolsek AKP Nanang Abidin menyampaikan apresiasinya atas inisiatif pembentukan koperasi desa. "Kami mendukung penuh langkah ini karena koperasi dapat menjadi sarana untuk memperkuat ekonomi masyarakat sekaligus mempererat kebersamaan warga. Kami juga siap mendampingi agar proses ini berjalan transparan dan aman," ujarnya.
Musdes berlangsung lancar dan menghasilkan susunan kepengurusan koperasi yang disepakati secara mufakat oleh peserta musyawarah. Diharapkan koperasi ini dapat segera berjalan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Desa Winongan Lor.
( Krm )
Via
Polri
Posting Komentar