TNI
Peduli Lingkungan Koramil 02/Susut Bersama Polsek Susut Dan SMKN 1 Susut Bersihkan Sampah Plastik
Bangli, Lintasdaerahnews . com ~ ||Seijin Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara S.H., M.I.P. , Koramil 02/Susut yang dipimpin langsung Kapten Inf I Ketut Juniarta bersama anggota gabung dengan anggota Polsek Susut dan Guru serta Siswa siswi SMKN 1 Susut melaksanakan kegiatan bersih bersih sampah plastik dalam rangka peduli lingkungan seputaran jalan Putra Yuda lingkungan Banjar Tanggahan peken, banjar Sulahan, Desa Sulahan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli, Kamis (17/04/25).
"Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut Camat Susut beserta Para kasi dan Staf Kecamatan, Danramil Susut beserta Anggota, Kapolsek Susut beserta anggota, Kepala Sekolah SMKN 1 beserta Guru dan Staf, Siswa Siswi SMKN 1 Susut.
"Danramil Susut Kapten Inf Juniarta pada saat tersebut mengatakan tujuan membersihkan sampah plastik untuk mencegah pencemaran lingkungan dan menjaga kesehatan lingkungan.
"Begitu juga kegiatan bersih bersih sampah plastik dapat menjadi sarana untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan masyarakat dapat belajar tentang dampak buruk sampah plastik terhadap lingkungan.
"Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat mendukung pada lingkungan yang bersih, indah dan nyaman, sehingga wilayah atau desa bisa menjadi lebih terhindar dari berbagai macam bibit penyakit bagi warga masyarakat.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar