TNI
Sinergitas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Pengamanan Sholat Jumat Berikan Pelayanan Terbaik.
Bangli, Lintasdaerahnews . com ~ ||Dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa rasa aman dan nyaman pada saat pelaksanaan Ibadah Sholat Jumat, Babinsa Koramil 1626-04/Kintamani dengan BHabinkamtibmas dari Polsek Kintamani secara rutin melaksanakan pengamanan Sholat Jumat di Masjid Al-Muhajirin, Desa/Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Jumat (25/04/25)
Babinsa bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan pengamanan sholat Jumat, selain menjaga agar pelaksanaan ibadah berlangsung aman, mereka juga secara santun dan simpatik mengatur arus lalu lintas dan terus memonitor kendaraan yang terparkir baik di halaman masjid maupun yang ada dipinggir jalan depan masjid.
Kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari Jumat dan mulai sebelum kegiatan hingga ibadah shalat Jumat selesai. Babinsa dan Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan agar situasi tetap kondusif dan masyarakat yang melaksanakan ibadah dapat dengan tenang tanpa ada rasa cemas terhadap kendaraan yang sedang di parkirnya serta membantu dalam hal pengaturan lalu lintas seperti menyeberangkan para jama’ah saat berangkat maupun kepulangan mereka.
Saat dikonfirmasi Dandim 1626/Bangli, Letkol Kav. I Ketut Artha Negara S.H., M.I.P., mengatakan, Selain melakukan pengamanan, anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga selalu memberikan himbauan kepada para jamaah yang mengendarai sepeda motor agar menggunakan kunci tambahan dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara. "Hal ini dilakukan untuk memberikan edukasi dan pemahaman agar kendaraan aman dari pelaku curanmor dan keamanan selama berkendara dijalan raya", ucapnya
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar